DPAD Yogyakarta

Visitasi Reakreditasi Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY

 Perpustakaan  15 September 2023  Shofura Salma  324
Visitasi Reakreditasi Perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY

Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY (DPAD DIY) bersama dengan Tim Akreditasi Perpustakaan Nasional RI mengadakan Visitasi Reakreditasi Perpustakaan DPAD DIY pada Kamis (14/09) di Ruang Seminar Lantai 2 Gedung Grhatama Pustaka. Acara ini dihadiri oleh Renda Khris Ardhi Artha, S.Sos, M.Si dan Drs. Tisyo Haryono, MLS selaku tim asesor Perpustakaan Nasional RI.

Pelaksanaan Visitasi Reakreditasi Perpustakaan DPAD DIY diselenggarakan sesuai dengan Undang-Undang Nomor 43 tahun 2007 tentang perpustakaan bahwa penyelenggaraan perpustakaan dilakukan sesuai dengan standar nasional perpustakaan. Pelaksanaan akreditasi dilakukan dengan mengacu pada sembilan komponen penilaian yang menjadi alat ukur untuk menilai sejauh mana penerapan standar nasional perpustakaan di DPAD DIY.

Perpustakaan DPAD DIY telah memperoleh predikat A sejak tahun 2015 dan terakhir melaksanakan reakreditasi pada tahun 2018. Perpustakaan DPAD DIY juga terus mengembangkan perpustakaan melalui peningkatan berbagai fasilitas, inovasi, dan kebijakan. Pada tahun 2022, Perpustakaan DPAD DIY meraih peringkat 1 dengan Indeks Literasi Masyarakat (IPLM), peringkat 1 provinsi dengan Tingkat Kegemaran Membaca (TGM), dan meraih persentase akreditasi perpustakaan terbanyak pada tahun 2023.

Perpustakaan Lainnya

Perpustakaan UGM Kembangkan Layanan WoW Perpustakaan UGM Kembangkan Layanan WoW
 2 July 2014  2406

YOGYAKARTA, Perpustakaan UGM berencana menambah layanan baru yaitu Windows of  the World (WoW). Windows of the World adalah salah...

Kunjungan Spesifik Perpustakaan Anggota DPR RI Komisi X Kunjungan Spesifik Perpustakaan Anggota DPR RI Komisi X
 27 August 2016  1682

Jumat (26-08-2016), didampingiKepala Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah DIY Budi Wibowo. SH,.MM, Anggota DPRRI komisi X melakukan...

How To Develop Library Collections How To Develop Library Collections
 2 December 2019  766

How To Develop Library Collections Writer: Hendrikus Franz Josef, M.Si Regional Library and Archive...

Kegiatan Forum Masyarakat Kearsipan (FMK) DIY di Gunung Kidul Kegiatan Forum Masyarakat Kearsipan (FMK) DIY di Gunung Kidul
 26 May 2016  1972

Dalam rangka menyatukanide/gagasan serta menciptakan suatu wadah/organisasi untuk bernaungnya paraArsiparis, BPAD DIY pada Rabu...